Gemesnya Ibu Iriana salting ketemu Ari Lasso di pernikahan Kaesang-Erina

Gemesnya Ibu Iriana salting ketemu Ari Lasso di pernikahan Kaesang-Erina

MSS News – Ali Lasso penyanyi legendaris Indonesia diundang hadir ke pernikahan Kesang dan Erina.

Ia diundang ke acara keluarga presiden, yang membuat Lasso senang karena tidak semua orang mendapat kesempatan ini.

Ali Lasso ternyata menjadi tamu yang cukup istimewa bagi Ibu Negara di acara tersebut yakni Ibu Iriana Jokowi.

Pernikahan Kesang Pangarep dan Erina Gudono berlangsung pada 10 Desember 2022.

Lebih dari 3.000 orang datang untuk bersaksi dan mendoakan kedua mempelai.

Acara tersebut dihadiri banyak seniman Indonesia, selain dari para pejabat dan petinggi negara.

Ali Lasso, salah satu tamu istimewa ibunda Iriana juga turut hadir dalam pernikahan tersebut.

Ali Lasso diketahui menjadi tamu mertua Kesan Pangarep dan Erina Gudono pada Minggu 11 Desember 2022 di Pura Mangkunegaran Solo.

Kehadiran Ari Lasso sangat berarti bagi Iriana, pasalnya karena sang Ibu Negara mengidolakannya.

Dikutip dari akun Instagram @ari_lasso bahwa keduanya bertemu saat semua tamu undangan menuju ke pelaminan untuk bersalaman.

Iriana Jokowi yang mendampingi sang putra di pelaminan menyalami semua tamu dengan penuh sumringah.

Saat salah satu tamu mendekat dan membuka masker ibu Iriana pun kaget dan tersipu melihat tamu spesial dihadapannya.

“Saya buka masker saya dan ibu pun sangat kaget, gembira, tertawa-tawa berucap sambil seperti tersipu, ‘Loh Mas Ari Lasso datang, ayo sini foto sebelah saya’ dan semua tertawa termasuk mempelai,” kata Ari Lasso.

Ia mengaku bangga sekaligus terharu bisa merasakan momen seperti ini.

“Untuk orang-orang besar mungkin ini biasa saja, tapi buat saya yang sekedar arek Suroboyo yang lahir di Saradan-Madiun dan akhirnya jadi penyanyi,” ujar Ari Lasso.

Ari Lasso juga mengatakan bahwa dirinya sangatlah beruntung lantaran tidak begitu bersusah payah mengantri untuk bersalaman dengan Presiden Jokowi dan keluarga, pasalnya saat itu kondisinya memang sedang kurang baik.

“Jadi, setelah berkat ‘bantuan dan arahan ‘ sahabat saya PakMenHub @budikaryas yang hari itu menjadi Panitia inti, saya tidak ikut antrean ribuan tamu terhormat karena kondisi fisik saya,” tulis Ari Lasso.

“Dengan mudah dan cepat, sampailah saya bersalaman dengan Bapak Presiden @jokowi,” sambungnya lagi.

Penyanyi legendaris tersebut mengaku bahwa bisa diundang ke acara keluarga presiden adalah sebuah kehormatan dan kebanggaan tersendiri baginya.

Ia juga mengaku kalau hal itu akan menjadi cerita paling berharga yang kelak akan disampaikan kepada anak cucunya.

“Bisa hadir dan mendapat atensi dari orang-orang penting di negara ini adalah sebuah ANUGERAH dari TUHAN, sebuah KISAH dalam cerita kehidupan saya yang akan dengan bangga saya ceritakan pada anak cucu saya,” imbuhnya.

Ari Lasso juga tak lupa memberikan doa dan harapannya untuk pasangan pengantin baru Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

“Sekali lagi selamat untuk MasBro @kaesangp dan @erinagudono beserta seluruh Keluarga Besar. TUHAN MEMBERKATI PERNIKAHAN INI. Amin,” pungkasnya.

Ari Lasso tiada henti mengucapkan terimakasih dan bersyukur, serta merasa sangat bangga bisa menjadi bagian dari acara besar keluarga presiden.***

Leave a Reply

%d bloggers like this: